Membandingkan Mitsubishi Colt Diesel FE 74 S K, Hino Dutro 130 MD New dan Isuzu Elf NMR 71



Membandingkan Mitsubishi Colt Diesel FE 74 S K, Hino Dutro 130 MD New dan Isuzu Elf NMR 71

 

Yonan akan kembali membahas perbandingan truk Mitsubishi, Hino dan Isuzu dari segi dimensinya mengingat cara memilih konsumen truk indonesia yang melihat suatu kendaraan niaga berdasarkan kapasitas muatannya. Sebelumnya yonan telah membahas perbandingan Mitsubishi, Hino dan Isuzu di segmen MDT sasis panjang (klik disini untuk mengetahui detailnya) dan segmen LDT 6 roda sasis panjang (klik disini untuk mengetahui detailnya), maka kali ini yonan akan membahas segmen LDT 6 roda sasis pendek.

Di segmen LDT 6 roda sasis pendek, Mitsubishi hadir lewat varian Colt Diesel FE 74 S K, Hino hadir lewat varian Dutro 130 MD New dan Isuzu hadir lewat varian Elf NMR 71. Bagaiman perbandingan ketiga varian tersebut berdasarkan dimensinya?

Membandingkan GVW (Lihat Tabel di Bawah)

Spesifikasi

Colt Diesel FE 74 S K

Dutro 130 MD New

ELF NMR 71

GVW

8.000 kg

7.500 kg

8.250 kg

Berdasarkan GVW (Gross Vehicle Weight) yang tertulis di brosur masing-masing merk, terlihat bahwa Isuzu Elf NMR 71 paling unggul dibandingkan kedua kompetitornya.

Membandingkan Rear Over Hang (Lihat Tabel Di Bawah)

Spesifikasi

Colt Diesel FE 74 S K

Dutro 130 MD New

ELF NMR 71

ROH

1.940 mm

1.900 mm

1.530 mm

Rear Over Hang adalah salah satu elemen penting untuk mengetahui seberapa banyak volume muatan yang bisa diangkut. Berdasarkan ROH-nya, Mitsubishi Colt Diesel FE 74 S K paling unggul dibandingkan kedua kompetitornya.

Membandingkan Cab To End (Lihat Tabel Di Bawah)

Spesifikasi

Colt Diesel FE 74 S K

Dutro 130 MD New

ELF NMR 71

Cab To End

4.820 mm

4.600 mm

N/A

Berdasarkan cab to end atau panjang dari ujung belakang kabin sampai ujung belakang chasis, terlihat bahwa Mitsubishi Colt Diesel FE 74 S K yang paling unggul dengan demkian volume barang yang bisa diangkut pun semakin besar.

Membandingkan Overall Length (Lihat Tabel Di Bawah)

Spesifikasi

Colt Diesel FE 74 S K

Dutro 130 MD New

ELF NMR 71

OL

6.365 mm

6.345 mm

6.000 mm

Berdasarkan overall length atau panjang keseluruhan, terlihat bahwa Mitsubishi Colt Diesel FE 74 SK juga paling unggul diantara kedua kompetitornya. Dengan demikian truk Colt Diesel FE 74 S K yang paling maksimal kapasitas muatannya!

Jika anda membutuhkan info lebih lanjut mengenai harga dan promo Mitsubishi Colt Diesel FE 74 S K silakan hubungi yonan di 0852.1520.0246 atau yonan.mitsubishi@gmail.com (*)





Selamat Datang, Semoga Anda Selalu Sehat. Layanan Pengajuan Harga Khusus Customer Fleet Mitsubishi Fuso, Canter, L300 dan Xpander Hubungi 0852-1520-0246